Halaman

Jumat, 13 Juli 2012

Kue Pancake




gambar dari page asli
Mulai banyak juga orang Indonesia yang menyukai pancake untuk sarapan mereka dan sudah lama sekali aku ingin membuat kue pancake ini sendiri. Iseng coba cari di internet ternyata bejibun juga malah jadi akunya sendiri yang bingung mau nyoba versi yang mana apalagi disitu ilustrasinya meyakinkan betul apalagi dia ada tambah gambar yang buat hasilnya jadi menarik dan tampak sedap...hurrrmm :)

Setelah pilih sana - sini, cari sini - situ di internet, akhirnya ketemu lah resep yang cukup sesuai dengan kemampuan diriku alias mudah dan nggk begitu ribet cara membuatnya. Dan ini lah resep kue pancakenya yang sudah ku improfisasi sedikit. Berikut ini resepnya :

Bahan :
  1. 300 g tepung terigu
  2. 2 Butir telur ayam (pisahkan putih dan kuningnya)
  3. 300 ml susu cair full cream
  4. 30 g susu bubuk
  5. 3 sdm margarin lelehkan (untuk kue pancake fungsinya sama, boleh pakai mentega ataupun butter)
  6. garam dan gula pasir (secukupnya)

Topping (terserah boleh pakai, boleh tidak ini untuk memepercantaiktampilan )  :
  • Es Krim (rasa?? apa saja sesuai selera)
  • Sirup Maple (sama, sesuai selera)
  • Buah - buahan (yaaa!! sesuai selara juga xixixixixi... :D)



 Cara membuatnya :

  1. Campur dan aduk tepung terigu, susu bubuk, dan masukkan gula pasir hingga tercampur rata dalam satu wadah.
  2. Pisahkan kuning telur dengan putih telurnya---> Kocok di wadah yang berbeda.
  3. Kocok kuning telur, lalu masukkan garam dan susu cair full cream-----> Kocok hingga rata.
  4. Masukkan campuran tepung terigu perlahan-lahan ke dalam kuning telur hingga tercampur rata.
  5. Di wadah yang berbeda, kocok juga putih telur yang dipisahkan tadi hingga tampak keras.
  6. Masukkan perlahan-lahan putih telur yang telah di kocok di dalam adonan.
  7. Tambahkan margarin yang sudah dilelehkan----> Aduk hingga rata
  8. Panaskan wajan kecil khusus pancake----> Olesi juga dengan margarin
  9. Kemudian dadar adonan pancake (takaran sendok sayur) di atas api sangat kecil, setelah seluruh permukaannya mulai berlubang, dan pinggirnya sedikit keras, baru balik (ingat! masaknya jangan kelamaan kerna itu kuenya mudah gosong laarrr!! ini pengalaman pribadi...hahaha :D)
  10. Lakukan hal di no.9 hingga adonannya habis.
Kalau kita memamakai topping maka seperti inilah cara penyajiannya :

  1. Keluarkan es krim dari lemari pendingin.
  2. Gunakan es Krim tersebut sebagai topping kue pancakenya
  3. Bisa juga di hias degan keju, coklat, atau selai.
  4. kemudian sirami dengan sirup Maple


Ini adalah hasil pancake buatanku..


note : Jelas gambar ini hanya sebuah ilustrasi, Kiranya gambar ini tidak mempengaruhi minat anda untuk mencoba membuatnya, jangan pikirkan apalagi bayangkan gambar ini nanti kuenya nggk akan pernah jadi.... :P
yang penting semangat dan niatnya... yaaaaa kan??? :))

sumber: caripedia.com

 ----SELAMAT MENCOBA----